Untag Surabaya Cetak 1.209 Sarjana Strata 1 Hingga Strata 3 di Wisuda Ke-128
Jawa timur | Selasa, 5 Maret 2024 | 11:25 WIBSurabaya, KompasTV Jawa Timur - Universitas 17 Agustus 1945 atau Untag Surabaya menggelar Wisuda ke-128 dengan tema “Untukmu Indonesiaku” dan Berhasil Mencetak 1.209 Wisudawan dari Sarjana Strata 1 hingga Strata 3. Kegiatan Wisuda ini dimeriahkan pertunjukkan parade tari, bernyanyi dan bermusik para mahasiswa bersama Rektor Untag, Mulyanto Nugroho.
Kegiatan Wisuda Untag Surabaya ke-128 yang mengangkat tema “Untukmu Indonesiaku” ini diikuti 1.209 Wisudawan-Wisudawati. Terdiri dari 1.003 Wisudawan Sarjana Strata-1 dari 16 Program Studi, 125 Wisudawan Strata-2 dari 6 Program Studi, 32 Wisudawan dengan Gelar Psikologi Profesi dan 49 Wisudawan Doktor Strata-3 dari 3 Program Studi.
Rektor Untag Surabaya, Mulyanto Nugroho memimpin jalannya Wisuda, di Lapangan Timur Untag Surabaya. Puluhan Mahasiswa Untag Surabaya memeriahkan kegiatan Wisuda dengan pertunjukkan Parade Seni Tari dan Musik. Rektor Untag Surabaya, Mulyanto Nugroho juga ikut bernyanyi bersama para Mahasiswa.
Parade Tari dan Musik ini bertujuan untuk meningkatkan rasa persaudaraan, tenggang rasa dan persatuan antar masyarakat terutama warga kampus usai berlangsungnya pesta demokrasi di Indonesia.
Hal menarik lain dalam momen Wisuda ini adalah diwisudanya secara bersamaan ayah dan anak sebagai Megister Hukum. Wisudawan Didit Setiawan bersama anaknya Dianita Putri Oktavia Damayanti berhasil menyandang Magister Hukum setelah menempuh Studi selama 18 bulan di Untag Surabaya.
Berdasarkan Data Tracer Study Untag Surabaya pada 2023, ada 2.370 lulusan, 95,6% lulusan sudah langsung bekerja setelah lulus. Dengan data ini sebanyak 54,9% lulusan Untag diterima sesuai dengan Prodi yang dipilih.