Server PDN Lumpuh, Ribuan Paspor Belum Tercetak di Kantor Imigrasi Kelas I Tanjung Perak Surabaya

Jawa timur | Jumat, 28 Juni 2024 | 14:00 WIB

Surabaya, Kompas.TV Jawa Timur - Server Pusat Data Nasional atau PDN yang berpusat di Kominfo lumpuh, sejak Jumat 21 Juni lalu. Kondisi ini berimbas pada Pelayanan Keimigrasian. Salah satunya di Kantor Imigrasi Kelas I Tanjung Perak Surabaya. Sebanyak 2.600 Paspor belum tercetak dampak dari lumpuhnya Server PDN.

Beginilah suasana Pelayanan Pembuatan Paspor di Kantor Imigrasi Kelas I Tanjung Perak Surabaya. Permohonan percepatan paspor satu hari jadi belum dapat dilayani dan akan bisa beroperasi kembali setelah sistem normal kembali.

Kondisi ini disebabkan adanya gangguan Server Pusat Data Nasional atau PDN yang dikelola Kementerian Komunikasi dan Informatika tiba-tiba lumpuh.

Namun para pemohon tetap mengajukan Paspor seperti biasa, meski sebagian dilaksanakan secara manual. Bagi para pemohon yang sudah terjadwal  menggunakan Aplikasi M-Paspor, datang ke Kantor Imigrasi untuk Wawancara. Sedangkan untuk  pengambilan data biometrik paspor juga tetap dilayani seperti biasa.


TERBARU