Kebakaran Kios di Kawasan Bungurasih Sidoarjo
Peristiwa | Rabu, 10 Maret 2021 | 10:26 WIBSidoarjo, KompasTV Jawa Timur. - Si Jago Merah menghanguskan 6 kios, di sekitaran pusat perbelanjaan, di desa Bungurasih, Waru, kabupaten Sidoarjo, pada selasa malam tadi (9/3). Puluhan unit pemadam kebakaran, yang tiba dilokasi, tak dapat mengendalikan kobaran api, akibat banyaknya bahan yang mudah terbakar.
Dari rekaman video amatir, milik warga desa Bungurasih ini, kobaran api dengan cepat merambat ke sejumlah kios semi permanen, yang berada di sekitaran pusat perbelanjaan, di kawasan terminal purabaya, kabupaten Sidoarjo.
8 unit mobil pemadam kebakaran, dari pemkot Surabaya dan pemkab Sidoarjo, yang tiba dilokasi, tak mampu untuk segera memadamkan api, yang menghanguskan 6 unit kios ini.
Baca Juga: Pria Tanpa Identitas Bunuh Diri di Mall
Banyaknya barang-barang milik pedagang, yang mudah terbakar menjadi penghalang petugas untuk segera menghentikan kobaran api. Akibatnya, total 6 kios pedagang hangus, dan rata dengan tanah.
Bagi pedagang lain mereka lebih memilih untuk menyelamatkan barang-barang mereka, ke luar kios, karena khawatir, api merambat ke kios-kios mereka, yang berada tak jauh dari awal kali api terlihat.
Tidak banyak saksi warga setempat, maupun pedagang, yang mengetahui asal muasal api, karena pada saat kejadian, seluruh kios sudah dalam keadaan kosong. Namun, api dipastikan berasal dari sebuah kios penjual baju, diduga karena arus pendek.
“Yaa muncul api dari took baju katanya, sekitar jam setengah 10 malam saya dapat kabar saat sedang berada di Sidoarjo. Yang pertama kali saya lihat disini keadaannya api semakin membesar itu, penyebab kebakaran saya belum tahu pasti,” jelas Maria Ulfa, Perangkat Desa setempat.
#sidoarjo #jatim #kebakaran #peristiwa #bungurasih #purabaya
MEDIA SOSIAL KOMPAS TV JAWA TIMUR :