Puting Beliung Terjang Pasuruan, Rumah dan Pohon Porak Poranda

Peristiwa | Rabu, 30 November 2022 | 13:40 WIB

Pasuruan, Kompas TV Jawa timur - Angin puting beliung menerjang pemukiman warga di kabupaten Pasuruan Jawa Timur. Akibatnya, jalur Surabaya - Malang lumpuh lantaran sejumlah pohon dipinggir jalur itu tumbang. Selain itu, sejumlah rumah warga porak-poranda,

Angin puting beliung yang menerjang pemukiman warga di wilayah Kabupaten Pasuruan Jawa Timur, selasa sore, membuat sejumlah pepohonan di jalur Surabaya - Malang bertumbangan.

Pohon yang jatuh ke jalan, tak ayal membuat jalur utama di Desa Parerejo, Kecamatan Purwodadi macet. Warga dan petugas gabungan harus bekerja keras memindahkan material pohon tumbang agar lalu lintas kembali normal.

Namun banyaknnya pohon tumbang membuat pembersihan material pohon tumbang terhambat. Setelah dua jam, baru kendaraan bisa dipersilahkan melintasi jalur.

Selain memutus sementara jalur Surabaya - Malang, puting-beliung ini juga merusak rumah. Kerusakan rata-rata pada atap dan dinding bangunan.

Total di wilayah Kecamatan Purwodadi, terdapat 23 rumah rusak akibat puting beliung. Kerusakan parah tersebar di 4 desa.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Sementara itu, pemerintah daerah setempat melalui. BPBD masih melakukan assessment.

 

#putingbeliung #pasuruan #bencanaalam #cuacaburuk #tumbang #bmkg #bpbd #jawatimur

Media Sosial Kompas Tv Jawa Timur :

Facebook  : https://www.facebook.com/KompastvJawaTimur/

Instagram : https://www.instagram.com/kompastvjatim

Twitter : https://twitter.com/kompastvjatim

Tiktok : https://www.tiktok.com/@kompastvjatim


TERBARU