Kompas TV jember berita daerah

Cerutu Asli Jember Dilirik Pasar Belgia

Kamis, 7 Oktober 2021 | 14:39 WIB

Jember, KompasTV Jawa Timur - Bupati Jember, Jawa Timur, Hendy Siswanto, kenalkan sejumlah sentra produksi Usaha mikro kecil menengah kepada Eksportir sebagai upaya pengenalan produk lokal Jember ke Mancanegara. Kegiatan ini sekaligus mendorong dan mencetak para Eksportir muda yang mampu bersaing di pasar Internasional.

Salah satu lokasi kunjungan dilakukan di sentra produksi Cerutu lokal, Boss Image Nusantara, Bin Cigar, kecamatan Sukorambi, Jember, Jawa Timur.

Cerutu yang diproduksi berasal dari tanaman Tembakau Jember dengan proses pembuatan secara tradisional, sehingga menghasilkan cita rasa dan aroma Cerutu yang berbeda dari produksi lainnya.

Tidak hanya mengenalkan hasil produksi lokal Jember, namun juga sebagai upaya pengenalan sekaligus pemasaran ke pasar Internasional, salah satunya dengan negara Belgia.

Selain itu, pengenalan produk lokal ini juga membentuk dan mendorong para Eksportir muda agar mampu memasarkan produksi ke pasar Internasional, yang sempat terpuruk akibat pandemi Covid-19.

Sementara itu, Wayan Supadmo seorang Eksportir dan petani kreatif, melihat potensi sumber daya alam dan pelaku UMKM di Jember, cukup mengikuti perkembangan inovasi meski masih ditemukan sejumlah pembenahan.

Namun hal tersebut bukan menjadi sebuah hambatan untuk berkompetisi dengan ekspotir dari daerah lain.

Selain kunjungan ke sentra produksi Cerutu, juga dilakukan ke sejumlah usaha mikro kecil dan menengah diantaranya kampung produksi Kue Kacang, kecamatan Mayang, Jember, Kebun Buah Naga, Petani Porang di kecamatan Jenggawah, Jember, Perkebunan teh Gunung Gambir dan sejumlah lokasi lainnya.

#jember #jatim #belgia #cerutu #tembakau #eksportir #bisnis

MEDIA SOSIAL KOMPAS TV JAWA TIMUR :

facebook :https://www.facebook.com/kompastvjatim

instagram :https://www.instagram.com/kompastvjatim

twitter :https://twitter.com/kompastvjatim

Editor : Wahyu Anggana



BERITA LAINNYA


Close Ads x