Kompas TV kediri kriminal

Masalah Ekonomi, Suami Aniaya Istri Hingga Tewas di Tulungagung

Selasa, 28 Juni 2022 | 12:58 WIB

Tulungagung, KompasTV Jawa Timur - Sempat dikabarkan meninggal dunia karena terjatuh dari lantai 2, seorang ibu rumah tangga di Kabupaten Tulungagung Jawa Timur, dipastikan meninggal dunia karena dianiaya suaminya sendiri. Kekerasan dalam rumah tangga yang berakibat meninggalnya korban ini, diawali dari pertengkaran persoalan ekonomi.

Satuan Reserse Kriminal Polres Tulungagung Jawa Timur, Senin sore menetapkan 1 orang tersangka dalam kasus KDRT yang mengakibatkan korbannya meninggal dunia, yang terjadi pada jumat lalu. Tersangka berinisial WS, warga Desa Besole, Kecamatan Besole, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur. Hubungan tersangka dengan korban adalah suami istri.

Kasus ini bermula, dari penemuan mayat korban SU di dalam rumahnya. Korban ditemukan dalam posisi tergeletak di tangga menuju lantai 2. Saat itu, tersangka berdalih bahwa istrinya  tewas akibat terjatuh dari lantai dua rumahnya.

Namun dalam penyelidikan, polisi mencurigai adanya kejanggalan dalam kasus tersebut. Dari hasil autopsi, korban dipastikan meninggal dunia akibat kekerasan.

Saat dilakukan pemeriksaan polisi, tersangka akhirnya mengakui perbuatannya.

Dijelaskan oleh polisi, sebelumnya antara tersangka dan korban terlibat pertengkaran rumah tangga. Kerena emosi, tersangka mencekik leher korban. Karena lemas, hingga akhirnya korban terjatuh dari lantai 2.

Baca Juga: Viral! Aksi Duda Mesum Cabuli Anak Dibawah Umur Terekam CCTV di Gresik

Sementara itu, pelaku WS mengakui perbuatannya. Ia mengaku sengaja mencekik istrinya, karena tersinggung dengan ucapan korban. Korban selalu bandingkan kesejahteraan ekonomi tetangga yang lebih mapan.

Akibat perbuatannya, kini tersangka ditahan di Polres Tulungagung dan dijerat undang-undang kekerasan dalam rumah tangga, dengan ancaman hukuman paling lama 15 tahun penjara.

 

#kdrt #suami #istri #ekonomi #penganiayaan #tulungagung #jawatimur

Media Sosial Kompas Tv Jawa Timur :

Facebook  : https://www.facebook.com/kompastvjawatimur

Instagram : https://www.instagram.com/kompastvjatim

Twitter : https://twitter.com/kompastvjatim

Tiktok : https://www.tiktok.com/@kompastvjatim

Editor : Muhammad Bisri Affandi



BERITA LAINNYA


Close Ads x