Jombang, Kompas TV Jawa Timur - Polda Jawa Timur menyita ratusan kilogram bahan peledak petasan, siap diedarkan ke sejumlah daerah di Indonesia. Polisi juga menangkap tiga tersangka yang berperan sebagai penjual, pembuat dan peracik bahan petasan yang dijual melalui toko online.
Inilah bubuk bahan peledak petasan, yang disita Direktorat Reserse dan Kriminal Umum Polda Jawa Timur, dari sejumlah lokasi. Bahan petasan siap edar sebanyak 231 kilogram ini, dibawa petugas dari sebuah lokasi di Kabupaten Sleman Jawa Tengah.
Polisi juga menangkap tiga tersangka dari lokasi berbeda. Mereka masing-masing berperan sebagai pemodal, peracik bahan peledak, dan penjual yang menawarkan bahan petasan melalui toko online.
Pengungkapan tersebut berawal dari penangkapan seorang penjual bubuk petasan di Surabaya. Selanjutnya polisi mengembangkan kasus ini hingga berhasil mengungkap jaringan pembuat, dan pengedar bubuk petasan.
Polisi masih terus mengembangkan jaringan peredaran bahan peledak mercon, dan mengejar dua tersangka lain yang melarikan diri, saat akan disergap Polisi.
#petasan #mercon #razia #poldajatim #produsen
Facebook : https://www.facebook.com/KompastvJawaTimur/
Instagram : https://www.instagram.com/kompastvjatim
Twitter : https://twitter.com/kompastvjatim
Tiktok : https://www.tiktok.com/@kompastvjatim
Editor : Muhammad Bisri Affandi