Kompas TV malang raya peristiwa

Delapan Rumah Ambruk Disapu Banjir

Kamis, 4 Februari 2021 | 13:09 WIB

Pasuruan, KompasTV Jawa Timur. - Delapan rumah di bantaran sungai di Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, ambruk pasca diterjang luapan sungai, Rabu (3,2) malam.

Banjir terjadi setelah sungai Kambeng yang membelah kecamatan Gempol meluap akibat tidak mampu menampung air hujan. Hujan deras terjadi di wilayah itu sejak sore hingga malam hari.

Derasnya arus sungai Kambeng, membuat pemukiman penduduk yang berada di bantaran sungai tergenang. Bahkan rumah-rumah semi permanen itu roboh setelah arus banjir yang bercampur kayu dan lumpur, terus menerjang pemukiman.

Baca Juga: Pasca Banjir Puluhan Rumah Rusak

Saat ini banjir telah surut, petugas mengerahkan alat berat untuk membersihkan sisa banjir. Banjir terjadi setelah Sungai Kambeng yang membelah Kecamatan Gempol meluap akibat tidak mampu menampung air hujan yang terjadi sejak sore hingga malam.

Saat ini, banjir sudah surut sehingga pembersihan material kerusakan rumah bisa dilakukan petugas dengan menggunakan alat berat. Untuk sementara, warga pemilik delapan rumah yang ambruk, diungsikan ke Balai Desa dan rumah para kerabatnya.

#Pasuruan #Jatim #Banjir #Bandang #Rumah #Hancur #Hujan #Sungai #Peristiwa #Bencana #2021

MEDIA SOSIAL KOMPAS TV JAWA TIMUR :

Facebook 

Instagram 

Twitter 

Editor : Wahyu Anggana



BERITA LAINNYA


Close Ads x