Surabaya, Kompas.TV Jawa Timur - Kobaran api yang membumbung tinggi dan membesar ini menghanguskan tujuh bangunan di Jalan Kenjeran Surabaya. Bangunan yang dijadikan tempat usaha seperti warung, bengkel, dan mebel hanya tinggal puing-puing, karena ludes terbakar. Api cepat membesar, karena bangunan terbuat dari bahan semi permanen.
Beruntung, pemilik warung dapat menyelamatkan diri, karena terbangun oleh teriakan para tetangga yang mengetahui api membesar di bagian belakang. Sebanyak 11 unit mobil pemadam dan rescue dikerahkan untuk memadamkan api.
Para pemilik kios yang datang ke lokasi pasca kebakaran syok dan hanya bisa pasrah, sambil mencari barang yang masih bisa digunakan. Kebakaran ini diduga diakibatkan oleh salah satu pemilik warung yang lupa mematikan kompor saat menghangatkan sayuran.
Kejadian ini menjadi pengingat pentingnya kewaspadaan dalam penggunaan alat masak dan perlunya saling peduli antar tetangga dalam menjaga keamanan lingkungan.
Editor : Luky Nur Efendi