Kompas TV regional jawa timur

Peringatan Hari Santri Nasional 2024, PJ Gubernur Jatim Tekankan Stop Perundungan di Pesantren!

Rabu, 23 Oktober 2024 | 09:34 WIB

Surabaya, Kompas.TV Jawa Timur - Pemerintah Provinsi Jawa Timur menggelar upacara Hari Santri Nasional 2024 di Gedung Negara Grahadi, Surabaya. Dalam acara tersebut, Penjabat Gubernur Jawa Timur, Adhy Karyono, mengingatkan pentingnya pencegahan kekerasan dan perundungan di lingkungan pondok pesantren.

Sejumlah pengurus pondok pesantren dan santri dari berbagai daerah turut serta dalam upacara yang dimeriahkan oleh penampilan menarik, seperti marching band dan penyanyi religi Opick.

Pj Adhy Karyono menekankan bahwa Hari Santri bukan sekadar upacara, tetapi juga momen refleksi atas tugas dan isu-isu penting, seperti pencegahan kekerasan yang masih kerap terjadi di pesantren.

Santri dan pengasuh pesantren diimbau untuk terus mengedukasi dan menjaga agar setiap santri mendapatkan hak yang sama dalam pendidikan dan perlakuan.

Editor : Wahyu Anggana



BERITA LAINNYA


Close Ads x