Kompas TV surabaya raya berita daerah

Kampus Mulai Gelar Pengukuhan Mahasiswa Tatap Muka

Kamis, 7 Oktober 2021 | 13:24 WIB
kampus-mulai-gelar-pengukuhan-mahasiswa-tatap-muka
Kampus Mulai Gelar Pengukuhan Mahasiswa Tatap Muka (Sumber: KompasTV Surabaya / Alfian Rahman )

Surabaya, KompasTV Jawa Timur - Universitas Bhayangkara Ubhara Surabaya, mulai menggelar kegiatan Yudisium atau Pengukuhan ratusan Sarjana dengan sistem luring atau tatap muka secara penuh. Kebijakan ini diambil dengan pertimbangan persebaran Covid-19 di Surabaya yang kini sudah melandai dengan status kota berada di zona kuning.

Universitas Bhayangkara (Ubhara) Surabaya mengukuhkan 227 orang sarjana hukum dengan sistem tatap muka langsung secara penuh. Kebijakan ini berbeda jika dibanding pengukuhan atau kegiatan kampus sebelumnya yang masih menggunanakan sistem daring (online) di tengah pandemi Covid-19.

Pengukuhan tatap muka ini dilakukan menejemen kampus setelah mendapatkan rekomendasi asasmen dari Satgas Covid-19 kota Surabaya.

Pengukuhan secara tatap muka ini dengan beberapa persyaratan yakni, berlangsung dengan protokol kesehatan ketat, semua peserta harus melampirkan bukti swab negatif, dan juga telah mengikuti proses vaksinasi Covid-19.

Kendati persebaran Covid-19 di kota Surabaya telah melandai, dan berada di zona kuning persebaran Covid-19, namun berdasarkan instruksi menteri dalam negeri Inmendagri no 43, kota Surabaya masih masuk dalam PPKM level 3.

Editor : Finsa Firmansyah



BERITA LAINNYA


Close Ads x