Kompas TV surabaya raya berita daerah

Surabaya PPKM Level 3 , Kasus Covid Aktif Meningkat 4.857

Kamis, 17 Februari 2022 | 12:45 WIB

Surabaya, KompasTV Jawa Timur - Kasus Covid-19 di Kota Surabaya terus meningkat, yang menyebabkan Kota Surabaya kini masuk PPKM level 3. Berdasarkan data dari laman lawan covid19.surabaya.go.id milik Pemkot Surabaya, hingga rabu sore ada penambahan 2.195 kasus aktif . Kini total kasus aktif di Kota Surabaya mencapai 4.857 kasus.

Berdasarkan inmendagri nomor 10 tahun 2022, Surabaya Raya masuk dalam PPKM level 3. Pemberlakuan PPKM level 3 ini mulai kemarin tanggal 15 hingga 21 februari 2022. Naiknya Kota Surabaya dari PPKM level dua ke level 3 disebabkan meningkatnya kasus Covid di Kota pahlawan.

Baca Juga: Soal JHT Buruh Demo Minta Menaker Ida Fauziyah Dipecat

Sebagian besar kasus aktif , kini tengah dirawat di rumah sakit dan tempat isolasi terpusat. Untuk tempat isolasi terpusat di hotel Asrama Haji, hingga  rabu siang tercatat ada 208 pasien. 

Sementara itu, dengan diberlakukannya PPKM level 3 di Surabaya, pembatasan aktifitas masyarakat dilakukan. Namun roda perekonomian masyarakat masih berjalan normal. Seperti di mall atau pusat perbelanjaan, jam operasional dibatasi hingga pukul 21.00, dan pengunjung maksimal 60 persen dari kapasitas. Selain itu warga yang akan ke tempat umum wajib melalui scanning aplikasi Peduli Lindungi. 

 

#surabaya #jatim #vaksin #covid #meningkat #omicron #ppkm #isolasi #antigen

MEDIA SOSIAL KOMPAS TV JAWA TIMUR :

facebook :https://www.facebook.com/kompastvjawatimur

instagram :https://www.instagram.com/kompastvjatim

twitter :https://twitter.com/kompastvjatim

Editor : Muhammad Bisri Affandi



BERITA LAINNYA


Close Ads x