Perumda Giri Tirta Gresik Targetkan Normalisasi Layanan Air Bersih Akhir Pekan ini

Jawa timur | Rabu, 8 November 2023 | 12:08 WIB
Perbaikan Pipa yang Bocor Dampak Aktivitas Proyek Pekerjaan PLN di ruas jalan raya Sukomulyo, Kecamatan Manyar, Kabupaten Gresik. (Sumber: Dok. Istimewa )

Gresik, Kompas.TV Jawa Timur - Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Giri Tirta Gresik kebut perbaikan pipa yang bocor sepanjang 250 meter, dampak aktivitas proyek pekerjaan PLN di ruas jalan raya Sukomulyo, Kecamatan Manyar, Kabupaten Gresik.

 

Direktur Perumda Giri Tirta Gresik, Ahmad Rusdil Fahmi menegaskan aktivitas perbaikan pipa telah memasuki tahap penyambungan dan pengelasan pipa. Pihaknya mentargetkan, pada akhir pekan ini, para pelanggan sudah kembali dapat menikmati aliran air dari Bendungan Gerak Sembayat. 

 

“Untuk itu, Manajemen PDAM Giri Tirta mohon maaf kepada semua pelanggan atas ketidaknyamanan akibat kebocoran ini," ujar Ahmad Rusdil Fahmi saat meninjau progres penanganan di titik lokasi depan PT Liku Telaga, Senin (6/10) kemarin. 

 

Fahmi mengungkapkan Pihak PDAM Giri Tirta, telah melakukan berbagai langkah cepat, pasca terjadinya kebocoran pipa berdiameter 560 mili meter di kedalaman 6,97 meter yang terjadi pada tanggal 1 Oktober lalu. 

1
2
3

TERBARU