Lavish Slik Kaftan Karya Gladys Collection, Referensi Busana Lebaran

Gaya hidup | Senin, 18 April 2022 | 22:23 WIB

 

Fashion Show Busana Lavish Slik Kaftan Cocok Untuk Referensi Trend Lebaran (Sumber: Chilmi Ardiantofani / KompasTV Jawa Timur )

Surabaya, KompasTV Jawa Timur - Setiap tahunnya terutama menjelang Hari Raya Idul Fitri, kaftan menjadi salah satu pilihan model busana andalan.

Bahan sutra atau silk menjadi andalan dalam desain kaftan sederhana yang memberikan kesan elegan dan mewah. Hal ini pula yang membuat Gladys, Owner Glads Collection mengembangkan produk Fashion miliknya.

Berawal dari produksi hijab pashmina instan yang sedang tren, iapun mulai memproduksi kaftan untuk Idul Fitri tahun ini.

“Pinginnya menciptakan kaftan dari bahan yang nyaman tetapi bagus dan enak dipakai. Makanya saya pilih silk dengan cuttingan yang sederhana,”urainya.

 Ia pun memberikan kesan eksklusif pada desainnya dengan memberikan warna berbeda untuk setiap desain kaftan yang ia produksi.

Bos KLT kosmetik itu menghadirkan busana balutan kaftan ala Arabian Night dengan nama Glads.Collection.

"Saya punya ketertarikan dengan fashion wanita muslim lalu kepikiran membuatnya. Industri kreatif juga harus terus berkolaborasi untuk memperkuat karya dan kreativitas," kata Gladys

Gladys menyebut, pakaian dan perhiasan adalah dua aspek yang tidak bisa dipisahkan. Dia kemudian membuat rancangannya sendiri.

"Busana yang membuat para wanita yang mengenakannya bisa tampil lebih percaya diri, fashionable, dan tentunya nyaman saat memakainya," ungkapnya.


TERBARU