Tangan Palsu Empati Pangdam V Buat Prajurit Korban Daerah Konflik

Berita daerah | Rabu, 12 April 2023 | 12:24 WIB
Peltu Khusnul Abdul Hakim saat melakukan pengukuran pembuatan tangan palsu di Surabaya (Sumber: Dok. Istimewa )

Surabaya, KompasTV Jawa Timur - Doa seorang prajurit korban daerah konflik, Peltu TNI Khusnul Abdul Hakim terkabul saat bertemu Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Farid Makruf MA.

Ini terjadi ketika kunjungan ke daerah Banyuwangi, Pangdam V/Brawijaya menaruh empati dan segera memerintahkan Kepala Kesehatan Kodam (Kakesdam) V/Brawijaya, menangani Peltu Khusnul sesuai prosedur medis. 

“Kami carikan dia prosthesis (tangan palsu) sehingga nyaman serta aman untuk bekerja. Kami harus segera menyelesaikan masalah yang dihadapi oleh anggota. Apalagi cacatnya didapatnya saat bertugas.” Kata Mayjen TNI Farid Makruf dalam release-nya, Rabu (12/4).

Peltu Khusnul saat ini berdinas Koramil Banyuwangi. Pada tahun 2004 saat ia bersama pasukannya kontak tembak dengan kelompok Gerakan Aceh Merdeka (GAM), tangan kanan dan kiri serta ketiak kanan kena tembakan hingga tembus ke belakang. Luka di tangan kanan ini cukup parah sehingga menyebabkan lengannya tidak dapat diselamatkan dan diamputasi hingga di bawah siku.

Kepala Kesdam V/Brawijaya, Kolonel CKM dr Deddy Firmansyah, Sp OT segera menangani sesuai arahan Pangdam V/Brawijaya.  “Penangannya akan diusahakan pembuatannya di Rumah Sakit Tentara (RST) di Surabaya. Lengan anggota akan diukur dan dievaluasi agar segera bisa dibuatkan tangan palsu yang nyaman dan awet,” jelas dr Deddy.

Tahapan yang dilakukan adalah assesment (pengukuran dan evaluasi kondisi tubuh yang akan dibuatkan prothesis), casting (pencetakan model dengan gypsum), rektifikasi (modifikasi dan koreksi pada model yang telah dicetak).

Kemudian tahapan fabrikasi (proses pembuatan prosthesis agar siap pakai) dan fitting (proses pengepasan dan uji coba prosthesis pada pengguna). Dan pada 10 April 2023 telah dilakukan penyerahan prosthesis di aula rumah sakit (Rumkit) Brawijaya Surabaya oleh Kepala Rumah Sakit (Karumkit), Letnan Kolonel CKM (K) dr. Paulin Marwita, Sp.OT.

1
2

TERBARU