Kompas TV regional jawa timur

Ubaya Luncurkan Program Doktor Akuntansi Bisnis dan Magister Manajemen Pendidikan Jarak Jauh

Selasa, 16 Juli 2024 | 16:04 WIB
ubaya-luncurkan-program-doktor-akuntansi-bisnis-dan-magister-manajemen-pendidikan-jarak-jauh
Launching 2 Program Studi Baru Ubaya (Sumber: Istimewa)

Surabaya, Kompas.TV Jawa Timur - Universitas Surabaya (Ubaya), melalui Fakultas Bisnis dan Ekonomika Ubaya, secara resmi membuka dua program studi baru yakni Program Doktor Akuntansi Bisnis dan Program Magister Manajemen Pendidikan Jarak Jauh (MM PJJ). 

Dekan Fakultas Bisnis dan Ekonomi FBE UBAYA, Prof. Dr. Putu Anom Mahadwartha, dalam pembukaan dua prodi baru tersebut memaparkan, seiring perkembangan zaman dan kebutuhan sumber daya manusia (SDM) di bidang profesionalitas Akuntansi Bisnis dan Manajemen saat ini semakin banyak diminati mendasari pihak kampus berupaya untuk memberikan fasilitas unggulan dalam menunjang pertumbuhan sdm di bidang tersebut.

"Melihat animo masyarakat memang salah  satu yang diinginkan terutama profesional itu adalah program doktor akuntansi, karena bagaimanapun juga kita ingin menunjukkan bahwa Ubaya mampu. Fakultas Bisnis dan Ekonomika dan prodi akuntansi itu mampu menigkatkan kompetensi dari sdm yang membutuhkan pendidikan lebih lanjut di bidang akuntansi dan itu ada di doktor akuntansi. Memang satu indikator kita itu adalah pada jangkauan, nah jangkauan itu nanti dengan menggunakan program megister menajemen jarak jauh yang sudah kita miliki." Paparnya dalam Launching digelar pada 15 Juli 2024 di Ruang Cinamon Hotel Four Point Tunjungan Plasa.

Selain itu, Program Doktor Akuntansi Bisnis mengedepankan aspek multiperspektif dalam riset serta adaptive topics yang selaras dengan perkembangan zaman.

“Program ini memang baru namun dalam waktu tak lama, akan menjadi unggul dan bereputasi internasional,” ungkap Prof. Dr. Dedhy Sulistiawan, Ak selaku Kepala Program Studi Doktor Akuntasni Bisnis Ubaya. 

Sedangkan program terbaru berikutnya adalah Program Magister Manajemen Pendidikan Jarak Jauh (MM PJJ). Program ini mampu memfasilitasi keterbatasan jarak dan waktu mahasiswa. Dengan metode self-based yang mengombinasikan synchronous dan asynchronous.

“Kombinasi tersebut menjadikan setiap mahasiswa dapat mengontrol waktu pembelajaran secara mandiri,” ungkap Dr. Juliani Dyah Trisnawati selaku Kepala Program Studi MM PJJ Ubaya. Satu-satunya di Indonesia yang menawarkan creative marketing dan strategic management yang dikemas dengan infrastruktur e-learning system. “Aktivitas pembelajaran menggunakan studi kasus yang terus diperbaharui (up to date),” imbuhnya.

Editor : Wahyu Anggana

1
2



BERITA LAINNYA


Close Ads x