Kompas TV surabaya raya berita daerah

Baznas Petrokimia Gresik Berbagi Senyuman Ramadan 1443 H

Rabu, 20 April 2022 | 14:50 WIB
baznas-petrokimia-gresik-berbagi-senyuman-ramadan-1443-h
Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Petrokimia Gresik Bebagi Senyuman Ramadan 1443H bersama 1.486 mustahik (Sumber: Dedi Heriyanto / KompasTV Jawa Timur )

Amar mampu menyelesaikan hafalan Qur,an 30 Juz dalam kurun waktu 5 bulan dari target 12 bulan. Yusuf pun berharap prestasi yang diraih Amar ini bisa memotivasi santri lainnya yang tergabung dalam program Tahfidz Qur'an 30 Juz UPZ Baznas Petrokimia Gresik.

Program ini menjadi komitmen UPZ Baznas Petrokimia Gresik yang selaras dengan program perusahaan utamanya menjelang HUT ke-50 Petrokimia Gresik, dimana pendidikan merupakan salah satu perhatian penting dalam meningkatkan taraf hidup masyarakat sekitar perusahaan.

Hal ini sesuai dengan Visi UPZ Baznas Petrokimia Gresik, yaitu Menjadi UPZ yang Amanah, Profesional, dan Berbasis Pemberdayaan Umat. Perwujudan visi ini diperkuat dengan realisasi penyaluran zakat, infak, dan sedekah UPZ Baznas Petrokimia Gresik sebesar total Rp1,18 Miliar selama tahun 2021 lalu, dengan sejumlah program unggulannya antara lain Program Santunan Lansia Jompo, Santunan Imam Rawatib, Insentif/Bisyarah Guru TPQ, Pemberdayaan Ekonomi – Rombong Berkah, serta Pemberdayaan Panti Asuhan.

Diwawancarai terpisah, Amar menyampaikan terima kasih kepada Petrokimia Gresik. Beasiswa yang ia terima akan digunakan untuk meneruskan pendidikan di universitas yang ada di Madinah.

“Perhatian dari Petrokimia Gresik ini memotivasi para santri untuk terus menghafal Al Quran, dan menempuh pendidikan lebih tinggi,” tandasnya.

Ia pun memastikan akan mengamalkan dan menyebarkan ilmu yang ia dapatkan baik di pondok pesantren maupun di perguruan tinggi nantinya. Sehingga beasiswa yang diberikan akan menjadi amal jariyah bagi karyawan Petrokimia Gresik dan perusahaan.

Lebih lanjut Yusuf mengungkapkan, sejak awal beroperasi tahun 2019, UPZ Baznas Petrokimia Gresik berfokus pada program pemberdayaan umat. Salah satunya melalui Program Rombong Berkah, yang sampai saat ini telah lebih dari 200 rombong tersalurkan ke para mustahik. Kemudian program pemberdayaan Panti Asuhan dan Pesantren di tujuh lembaga panti, serta bantuan modal usaha untuk SPBU mini, Agen Gas, dan lain sebagainya. Namun, karena pandemi, Program Charity juga dijalankan seperti acara yg dilaksanakan pada hari ini.

“UPZ Baznas Petrokimia Gresik siap membantu menyalurkan zakat, infaq dan sedekah umat secara profesional & amanah,” pungkas Yusuf.

Editor : Wahyu Anggana




BERITA LAINNYA


Close Ads x