Kompas TV surabaya raya berita daerah

Kick Off Harlah 1 Abad NU, Qori Dari Kodam, Sari Tilawah Polda

Kamis, 28 Juli 2022 | 09:44 WIB
kick-off-harlah-1-abad-nu-qori-dari-kodam-sari-tilawah-polda
 

Surabaya, Kompas TV Jawa Timur - Acara Kick Off Harlah 1 Abad NU Jatim diramaikan dengan sejumlah kegiatan dengan konsep out of the box.

Bahkan berbagai lapisan masyarakat turut berpartisipasi dalam acara megah yang berlangsung di Tugu Pahlawan Surabaya, Kamis (28/7) malam.

Hal tersebut dikatakan KH Abdussalam Shohib, Ketua Panitia Harlah 1 Abad NU Jatim, kemarin.

Pertama, acara akan dibuka dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Syubbanul Wathon oleh paduan suara Polrestabes Surabaya. Dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an oleh Serda Nanang Syaiful Anwar dari Kodam V Brawijaya dan Saritilawah dari Polwan.

"Dalam momen ini, panitia menghadirkan berbagai elemen masyarakat untuk memberikan suguhan kegiatan khas NU. Artinya jika lagu syubbanul wathon dinyanyikan oleh Nahdliyin ini sudah biasa, namun kita Polwan dan Polri yang melantunkan ini menjadi sebuah apresiasi bahwa lagu ini sangat familiar di semua kalangan," kata pria yang akrab disapa Gus Salam ini.

Acara kedua dilanjutkan dengan persembahan 100 Ishari Milenial dari SMA-SMK Sunan Kalijogo Jabung, Malang.

"Ada penampilan 100 Ishari milenial dari SMA-SMK Sunan Kalijaga Jabung, Malang. Biasanya Ishari dilantunkan oleh orang-orang yang sepuh, kali ini kita hadirkan anak-anak milenial. Kita ingin memperkenalkan bahwa Ishari juga keren dan disukai anak-anak muda," terangnya."

Editor : Wahyu Anggana

1
2
3



BERITA LAINNYA


Close Ads x