Polri Miliki Ditressiber, Jagoan Hosting Anggap Langkah Tepat

Jawa timur | Senin, 23 September 2024 | 18:27 WIB
Praktisi Dunia Digital, Andina Paramita Saat Berbagi Tips soal Menghadapi Tantangan Kejahatan Siber (Sumber: Istimewa)

Malang, Kompas.TV Jawa Timur - Pembentukan Direktorat Reserse Siber (Ditressiber) di beberapa Polda diapresiasi banyak pihak. Praktisi dunia digital menilai pembentukan Ditressiber adalah langkah tepat.

Praktisi dunia digital yang juga Head Of Corporate Communication Jagoan Hosting, Andina Paramita mengaku terbentuknya Direktorat Reserse Siber(Ditressiber) Polri adalah langkah tepat. 

Menurut Andina, kedaulatan digital bagi seluruh rakyat Indonesia adalah mutlak bagi seluruh rakyat Indonesia.

"Terbentuknya Ditressiber menurut saya merupakan hal positif untuk turut mendukung kedaulatan digital bagi seluruh warga Indonesia," tegas Andina, Senin (23/9/3024). 

Kata dia, dengan pembentukan Ditressiber oleh Polri, merupakan langkah signifikan yang mencerminkan keseriusan Polri dalam menghadapi tantangan kejahatan siber yang semakin kompleks. 

"Ini menurut saya menjadi Langkah yang tepat, dan sangat diperlukan. Keberadaan Ditressiber akan memperkuat upaya pencegahan dan penanggulangan berbagai jenis serangan siber, mulai dari penipuan phishing, carding, SIM swap, hingga serangan-serangan yang lebih canggih seperti ransomware, DDoS dan juga seperti kasus peretasan oleh Bjorka yang baru-baru ini mengemuka," beber Andina. 

Andina menjelaskan, pihaknya selaku berkecimpung di dunia digital, berharap agar Direktorat khusus ini dapat melakukan penanganan kasus-kasus siber lebih terfokus. 

1
2
3

TERBARU