Yakni program rohani Mutiara Iman, yang banyak diminati para mahasiswa. Dan program Wisata Kuliner.
Para mahasiswa ditugaskan memproduksi secara mandiri program KompasTV Jawa Timur yang dipilih.
Tentu sebelum produksi para mahasiswa mendapat arahan dan penjelasan terkait konsep dan standart tayangan KompasTV Jawa Timur.
Dari hasil produksi mahasiswa UINSA kemudian diperiksa dan dilakukan penyempurnaan dan editing ulang oleh tim KompasTV Jawa Timur, sebelum ditayangkan.
Kepala Biro KompasTV Jawa Timur Wachid Mukaidori mengapresiasi terobosan yang dilakukan UINSA.
Ini langkah maju karena selama ini mahasiswa magang hanya mengikuti kegiatan rutinitas di kantor media penyiaran. Bukan membuat program secara mandiri.
"Kami apresiasi UINSA. Berani melakukan magang MBKM secara mandiri dan hasilnya tidak mengecewakan," puji Wachid.
Selama magang mandiri, lanjut Wachid, tim KompasTV Jatim kewajiban melakukan pendampingan atau supervisi selama produksi supaya hasilnya sesuai standar yang di tentukan.
Editor : Wahyu Anggana